Akses Jalan di Cirumyang-Cibatur Paguyangan Brebes Kini Normal Kembali

    Akses Jalan di Cirumyang-Cibatur Paguyangan Brebes Kini Normal Kembali

    Brebes - Tebing longsor menutup akses antar dusun di Desa Ragatunjung, Kecamatan Paguyangan, Kabupaten Brebes, Jawa Tengah, yang diakibatkan tanah tebing yang labil akibat sebelumnya (1/12), diguyur hujan dengan intensitas tinggi.

    Dijelaskan Danramil 11 Paguyangan Kodim 0713 Brebes, Kapten Arhanud Suryadi, bahwa jalan yang menghubungkan antara Dusun Cirumyang ke Dusun Cibatur, Desa Ragatunjung, tertutup material tanah dan batu dari tebing di atasnya yang longsor.

    “Bersama kurang lebih 40 orang warga setempat, anggota kami membantu untuk menyingkirkan material longsoran yang menutup badan jalan, ” terangnya, Rabu (2/12/2020).

    Sementara disampaikan Sekdes Ragatunjung, Ruswadiono, untuk sasaran kerja bakti meliputi pembersihan drainasi jalan yang tersumbat agar air tidak meluap ke jalan dan juga menyingkirkan material ke jurang.

    “Atas kerja keras seluruh pihak maka saat ini, akses masyarakat kedua dusun dapat normal kembali, ” ungkapnya. (Aan/Red)

    BREBES JATENG JAWA TENGAH
    AAN SETYAWAN

    AAN SETYAWAN

    Artikel Sebelumnya

    Tak Kuat Menahan Arus Air, Abutment Jembatan...

    Artikel Berikutnya

    Purna Tugas, Danramil Sirampog Akan Kembangkan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Dukung Asta Cita Presiden RI, Panglima TNI Tinjau Program Ketahanan Pangan Kodam IV/ Diponegoro
    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Bakamla RI Berikan Pertolongan Medis ABK KM Lintas Samudra 2 di Perairan Natuna
    Hendri Kampai: Jika Anda Seorang Pejabat, Sebuah Renungan dari Hati ke Hati
    Hendri Kampai: Indonesia Baru, Mimpi, Harapan, dan Langkah Menuju Perubahan

    Ikuti Kami